Leles, Sagalaherang

Daripada Wikipedia, ensiklopedia bebas.
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Barat
KabupatenSubang
KecamatanSagalaherang
Luas464 Ha
Jumlah penduduk4.948 Jiwa
Kepadatan-

Leles adalah sebuah desa di kecamatan Sagalaherang, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Indonesia. Wilayah Desa Leles terbagi menjadi 4 Dusun yakni: Dusun Ciherang, Dusun Leles Kulon, Dusun Leles Wetan, dan Dusun Pasir kihiang. Diantara setiap dusun tersebut terbagi menjadi Rukun Warga (RW) dan Rukun Tetangga (RT). Adapun jumlah Rukun Warga (RW) yakni 5 RW dan jumlah Rukun Tetangga (RT) yakni 20 RT.

Seni dan budaya[sunting | sunting sumber]

Kesenian Sisingaan Jaya Putih Beralamat di Kp.Leles Kulon

Kesenian Sisingaan Incer Putih Beralamat di Kp.Leles Kulon

Kesenian Organ Dangdut OmPutra Nada Beralamat di Kp.Ciherang

Kesenian Organ Dangdut Anisa Nada Beralamat di Kp.Pasir kihiang

Kesenian Pancak Silat Beralamat di Kp.Ciherang

Kesenian Hadroh Al-Tamis Fajar Insani Beralamat di Kp.Leles Wetan

Pendidikan[sunting | sunting sumber]

Terdapat pula beberapa fasilitas pendidikan seperti Taman Kanak-Kanak (TK), dan Sekolah Dasar (SD) Di antaranya:

SDN Leles 1 Beralamat di Kp.Ciherang

SDN Leles 3 Beralamat di Kp.Ciherang

Tk. Pelita Kasih Beralamat di Kp.Ciherang

Tk. Pelita kasih Cab. Beralamat di Kp.Pasir Kihiang

Tk. Miftahul Ulum Beralamat di Kp.Ciherang

SMP T Beralamat di Kp.Ciherang

MI Al-Huda Beralamat di Kp.Leles Kulon


Sarana Olahraga

Gor Amanah Beralamat di Kp.Leles

Lapang Voli Beralamat di Kp.Ciherang

Lapang Bola Beralamat di Kp.Ciherang

Sejarah[sunting | sunting sumber]

Profil Desa Leles

Secara administratif desa leles merupakan salah satu dari 7 (tujuh) desa diwilayah kecamatan sagalaherang yang terletak + 3 Km kearah selatan dari kecamatan segelaherang, desa Leles berada diketinggian 500 M DPL (Diatas Permukaan Laut) dengan wilayah + 464 Ha. Desa leles berbatasan dengan beberapa Desa yaitu:

Utara Desa Curug Agung
Selatan Desa Dayeuh Kolot
Timur Desa Sagalaherang
Barat Desa Cinta Mekar


Peta Desa Leles

peta desa leles.
peta desa leles.

Peta Rincik Tanah Desa Leles

peta rincik tanah desa leles.
peta rincik tanah desa leles.


Iklim & Geografis

Suhu rata-rata harian di Desa Leles adalah 22-240 C. Iklim Desa Leles sebagaimana Desa-Desa lain di wilayah Indonesia mempunyai Iklim kemarau dan penghujan dengan rata-rata curah hujan 343 mm/Tahun. Hal tersebut mempunyai pengaruh langsung terhadap pola tanam yang ada di Desa Leles Kecamatan Sagalaherang. Iklim suatu daerah sangat berpengaruh dalam kehidupan utamanya untuk pertumbuhan tanaman dan kelangsungan hidup binatang ternak. Selain itu, kondisi geografis Desa Leles umumnya merupakan perbukitan.

Terbentuknya Desa Leles

pemerintahahan Kabupaten Purwakarta di Subang kewedanaan sagalaherang tahun 1919 dibawah pimpinan H. Marzuki terbentuklah Desa Leles yang dipimpin oleh seorang kepala Desa yang bernama H. Marzuki (Alm) seiring perjalanan waktu dengan kondisi dan beberapa arah kebijakan sehingga terjadilah pemekaran wilayah pada tanggal 25 Maret 1982 dengan hasil terbentuknya desa baru yaitu Desa Cintamekar sekarang Kecamatan Serangpanjang.

Luas dan Sebaran Penggunaan Lahan

Pada umumnya lahan yang terdapat di Desa Leles digunakan secara produktif dan hanya sedikit saja yang tidak di pergunakan.Hal ini menunjukan bahwa penggunaan lahan Desa Leles memiliki sumber daya alam yang memadai dan siap di olah.Luas lahan berupa sawah 1.719.321 Ha, Pemukiman 541.420 Ha, Perkebunan 28.471 Ha, Tanah perkarangan 19.829 Ha, Tanah pemakaman 28.471 Ha, Tanah ladang / Tegal 2.901.321 Ha, dan Hutan Negara / Tanah Desa 38,1 Ha.

Demografi[sunting | sunting sumber]

Jumlah penduduk di desa leles:

Desa leles merupakan desa yang mempunyai jumlah penduduk 4.948 jiwa.. 1.254 KK, Dengan Pembagian Seperti Berikut;

Nama Dusun Jumlah penduduk Jumlah kepala keluarga
Leles kulon 1.724 431
Ciherang 1.640 410
Leles wetan 920 230
Pasir kihiang 664 166
Kependudukan di desa leles 2023
Sumber:[1]

Penduduk Desa Leles

  Leles kulon (34.85%)
  Ciherang (33.14%)
  Leles Wetan (18.59%)
  Pasir Kihiang (13.41%)

Dari 4 Dusun Tersebut Terbagi Menjadi 20 RT dan 5 RW, Dengan Pembagian Seperti Berikut;

DUSUN I

  • Kepala Dusun: Bp. Agus
  • Jumlah Rt: 6
  • Jumlah Rw: 2
  • Kampung Dusun I: Kp.Ciherang

DUSUN II

  • Kepala Dusun: Bp. Nana
  • Jumlah Rt: 3
  • Jumlah Rw: 1
  • Kampung Dusun II: Kp.Pasir Kihiang

DUSUN III

  • Kepala Dusun: Bp. Rohmat
  • Jumlah Rt: 6
  • Jumlah Rw: 1
  • Kampung Dusun III: Kp.Leles Kulon

DUSUN IV

  • Kepala Dusun: Bp. -
  • Jumlah Rt: 5
  • Jumlah Rw: 1
  • Kampung Dusun IV: Kp.Leles Wetan

Gotong-royong

Tingkat gotong-royong masyarakat dalam kegiatan pembangunan masih tinggi yang digunakan oleh semua masyarakat khususnya di Tiga dusun yaitu Dusun Ciherang, Dusun Leles Kulon dan Dusun Leles Wetan,dengan kekompakan penduduk yang cukup tinggi dan juga masih adanya penduduk berbeda pandangan dan itu tidak menjadi kendala untuk kelangsungan kerukunan umat beragama

Poskod[sunting | sunting sumber]

Poskod yang digunakan di Leles adalah 41282. Terdapat buah desa di dalam daerah kecamatan Sagalaherang.

Rujukan[sunting | sunting sumber]

Pautan luar[sunting | sunting sumber]